Laman

Sabtu, 01 Januari 2011

Awal dari Kisah Si Penyihir

Title : A Wizard of Earthsea
Author : Ursula K. Le Guin
Rate : *****


Terbayar sudah rasa penasaran dan ingin tahuku tentang buku ini. Novel fantasi yang dikatakan sebagai novel yang mengilhami cerita Harry Potter dan Eragon. Akhirnya setelah banyak komentar-komentar menarik tentang buku ini, ku masukkan juga judulnya ke dalam daftar pencarianku. Dan ketika mampir ke Gramedia (sebenarnya waktu itu aku lupa kalau lagi nyari buku ini), nggak sengaja mataku menangkap judul buku ini di antara puluhan novel-novel fiksi lain. Antara keyakinan akan ceritanya yang seru dan kebimbangan akan uangku yang takutnya nggak cukup, akhirnya ku ambil juga buku ini. Untungnya mama aku yang bayarin :p.
Oke, nggak usah lama-lama lagi, langsung aja baca sedikit sinopsisnya. Inilah reviewku awal tahun ini. Check it out!

Rapalan mantra mendesis pada bibir Ged, lalu ia berteriak dengan lantang... "Elfarran!" Kemudian Ged menyebut namanya sekali lagi. Dan untuk ketiga kalinya...
Gumpalan kegelapan yang tak berbentuk itu terbelah menjadi dua. Gumpalan itu memisahkan diri, dan sebuah kumparan cahaya pucat berkilau di antara kedua tangan Ged yang terbuka. Dalam cahaya berbentuk oval, selama sesaat di sana terlihat sebuah bentuk yang bergerak, sebuah bentuk manusia; seorang wanita tinggi, cantik, penuh kesedihan, dan sangat ketakutan.
Arwahnya hanya bersinar di sana sesaat saja. Kemudian cahaya ovalnya semakin terang... dan sebuah cahaya yang sangat terang berkobar melalui lubang itu... dan melalui celah terang tak berbentuk itu ada sesuatu yang menyerupai gumpalan bayangan hitam memanjat keluar, cepat, dan buruk rupa, dan bayangan itu melompat tepat ke arah Ged.

-------------------------------------------------------------------------------------------------

Ged, nama sejati dari penyihir itu, penyihir hebat Roke yang dikenal dengan nama Sparrowhawk. Ia adalah penyihir terbaik, dan tentunya pengelana terbaik di seluruh penjuru Earthsea. Ged lahir di sebuah desa kecil yang bernama Ten Alders. Tumbuh sebagai seorang bocah liar yang sering menggembala kambing. Tanpa sengaja ia mendengar bibinya menggumamkan kata-kata aneh pada seekor kambing sehingga kambing itu datang padanya, dan itulah awal dari semua sihir yang ia kuasai. Ged menjadi anak didik Ogion, seorang penyihir hebat dari Re Albi yang memberinya nama Ged. Merasa haus akan kekuatan dan pengetahuan serta ilmu sihir yang tidak disadarinya, Ged memilih pergi ke sekolah sihir di Roke, meninggalkan guru sejatinya. Ged menjadi murid yang paling cerdas yang pernah tinggal di Roke, hingga ia melepaskan bayangan itu. Ged mengusik rahasia yang sudah tersimpan lama dan melepaskan sebuah bayangan mengerikan ke dunia. Ia terus dihantui oleh kengerian bayangan itu selama bertahun-tahun, bahkan sampai ia mendapatkan tongkat sihirnya, menjadi penyihir dan harus meninggalkan Roke. Ia terus berlari dari bayangan itu hingga ia sadar dan berbalik mengejar pengejarnya. Dan pada akhirnya tidak ada menang maupun kalah. Yang ada hanyalah utuh.

Inilah buku pertama dari The Earthsea Cycle.